aku ini manusia kelabu
manusia tidak sabar menemaniku
manusia putih tidak nyaman bersamaku
sudahlah, aku juga tidak bisa tanpa kelabu
kelabu ku pun tidak berwarna stabil
kadang ia kelabu gelap, tapi tak pernah hitam
kadang ia kelabu terang, tapi tak pernah menjadi putih
aku ini manusia kelabu
aku ini berada di tengah-tengah kalian
aku ini penonton yang terbahak dibalik cermin mu
aku ini kelabu yang menangisi keabu-abuan nya
aku adalah manusia kelabu
aku tidak layak mati kembali ke tanah
aku ini manusia kelabu
kembalikan saja aku menjadi abu
No comments:
Post a Comment