tahukah? banyak sekali yang ingin dia tulis dan ceritakan.
ya, dia punya cerita. entah itu cerita tentang pengalamannya sendiri atau tentang pengalaman teman-temannya. oh, tentu saja dia punya teman, dia juga manusia kok, seorang manusia perempuan untuk lebih tepatnya.
dia suka menuliskan perasaannya atau hal-hal yang dia pikirkan. namun, belakangan ini dia sudah jarang menulis. bukan karena dia tidak lagi punya cerita, tetapi cerita yang dia dengar dan kumpulkan sudah menumpuk. perasaan dan pikiran yang tercetus di dalam kepalanya timbul dan tenggelam tanpa sempat dia tuliskan. kini, saat ingin menuliskan semua yang dia pikirkan saat kemarin dia sudah tidak lagi mendapatkan suasananya. ah, itu membuatnya sangat sebal.
oh, ada satu lagi yang juga menyulitkan dia untuk langsung menuliskan ide-ide dan pikirannya. menulis dengan tangan. otaknya berpikir dengan cepat dan semangat sehingga tangannya tidak bisa menyamai gerak ide dan kata yang muncul. jadi, walaupun dia berusaha untuk selalu membawa notes saat dia pergi tetap saja tidak pernah sempat dia gunakan karena saat idenya muncul akan langsung hilang lagi saat baru akan ditulis. hahaha, itu menyebalkan.
No comments:
Post a Comment